RIDDLE #13: KEINGINAN TERDALAM

 

KEINGINAN TERDALAM

Level: medium

lamp-956x597

Tiba-tiba seorang jin muncul di hadapanku.

“Aku akan mengabulkan satu permintaanmu. Namun hanya satu, ingat itu!”

Aku segera berpikir dengan keras.

“Hanya satu? Wah, aku harus pintar2 memilih.”

“Kekayaan? Jangan!”

“Terkenal? Jangan!”

“Kecantikan? Jangan!”

“Time travel? Jangan!”

“Bisa melihat masa depan? Jangan!”

“Bisa membaca pikiran orang? Jangan!”

“Suami super ganteng. Hmmm ... bisa sih. Tapi jangan itu lah ... Waduh, gimana ini aku tak bisa memutuskan ...”

“Bagaimana? Aku akan pergi sebentar lagi.” Kata jin itu.

“Aduh ... aduh ... jangan dong! Begini saja, dari list yang tadi aku ucapkan, kabulkan saja permohonan yang paling kuharapkan dari hatiku yang terdalam. Kau jin, jadi kau tahu segalanya kan?”

“Baiklah, aku akan mengabulkannya.”

Dan setelah beberapa lama, wajahku tersiram air keras.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

JEFF X: THE RISE OF HOMICIDAL LIU – CHAPTER 02 (ORIGINAL SERIES)

APAKAH BENAR REYNHARD SINAGA ADALAH PEMERKOSA DENGAN KORBAN TERBANYAK SEPANJANG SEJARAH? TEORI KONSPIRASI DI BALIK KLAIM “THE MOST PROFILIC RAPIST IN BRITAIN'S HISTORY”

JEFF X: THE RISE OF HOMICIDAL LIU – CHAPTER 03 (ORIGINAL SERIES)